Kamis, 27 Agustus 2015

Berita Sepak Bola : Potensi 'Si Angsa' Sandung 'Setan Merah'

Berita Sepak Bola : Potensi 'Si Angsa' Sandung 'Setan Merah'

sumber berita Potensi 'Si Angsa' Sandung 'Setan Merah' : http://detik.feedsportal.com/c/33613/f/656101/s/49559199/sc/6/l/0Lsport0Bdetik0N0Csepakbola0Cread0C20A150C0A80C270C1540A420C30A0A2990A0C720Cpotensi0Esi0Eangsa0Esandung0Esetan0Emerah/story01.htm
Jakarta - Laju tak terkalahkan Manchester United di musim ini mendapat ujian pertamanya. Swansea City akan menjadi lawan MU pada laga yang digelar di Stadion Liberty, Minggu (30/8) malam WIB.

Tidak dipungkiri MU sedang kesusahan melawan 'Si Angsa'. Hasil pertemuan di 2014-15 membuktikan demikian setelah 'Setan Merah' sama sekali tidak mampu menjinakkan pasukan Gary Monk itu.

Pada perjumpaan pertama di Old Trafford (16/8/2014), MU menyerah 1-2. Gol-gol Ki Sung-yong dan Gylfi Sidgursson hanya mampu dibalas oleh Wayne Rooney. Skor sama kembali terjadi di Wales (21/2/2015) di mana keunggulan MU lewat Ander Herrera sirna setelah tim tuan rumah membalikkan keadaan lewat Ki dan Bafetimbi Gomis.

Hasil-hasil mengecewakan itu menandai bahwa MU cuma sekali menang dalam empat pertemuan terakhirnya melawan Swansea pada kompetisi domestik, yang terjadi pada Januari tahun lalu dengan skor 2-0. Setelah sebelumnya Swansea mendepak MU di babak ketiga Piala FA lewat kemenangan 2-1.

MU saat ini dalam momentum positif untuk menghentikan catatan buruknya itu. Pasukan Louis van Gaal sukses memenangi empat pertandingan dan hanya sekali seri pada lima pertandingan pertama di musim ini, termasuk skor telak 4-0 atas Club Brugge di play-off Liga Champions semalam.

Di sisi lain, Swansea relatif kurang konsisten meskipun bisa dibilang dalam tren positif. Memulai dengan hasil imbang 2-2 melawan Chelsea, Swansea menang 2-0 atas Newcastle United, 1-1 melawan Sunderland, dan mengalahkan York City 3-0 pada babak kedua Piala Liga Inggris.

Louis van Gaal langsung mengalihkan fokus MU ke laga melawan Swansea setelah memastikan tiket ke babak grup Liga Champions.

"Tentu saja ini merupakan malam bagus untuk Manchester United dan tidaklah mudah untuk melakukan apa yang sudah kami lakukan tapi Swansea City (partai di Premier League akhir pekan nanti) adalah pertandingan terpenting saat ini. Tahun lalu kami kehilangan enam poin lawan mereka dan kami harus memperbaiki hal tersebut," tuturnya.

Nuhun for visit Potensi 'Si Angsa' Sandung 'Setan Merah'

Tidak ada komentar:

Posting Komentar